Selasa, 25 November 2025

Tujuh Poin Jadi Pembahasan Rakerprov KONI Sulbar 2022

Mamuju, mandarnews.com – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov) di Hotel Meganita, Mamuju, Kamis (7/4).

Ketua KONI Sulbar Ali Baal Masdar menyebut ada tujuh poin yang jadi pembahasan utama Rekerprov kali ini. Ia pun berharap Rakerprov tersebut dapat menghasilkan rumusan yang riil untuk perkembangan olahraga di Sulbar.

“Saya berharap seluruh jajaran KONI Sulbar, KONI kabupaten, dan para pengurus cabang olahraga selalu merawat semangat kebersamaan dalam rangka keberlangsungan daerah kita,” kata Ali Baal Masdar yang juga Gubernur Sulbar.

Tujuh poin penting yang dibahas dalam Rakerprov KONI Sulbar 2022 meliputi rencana kerja dalam rangka Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-21 tahun 2025 di Medan, penyelenggaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulbar tahun 2022, terutama penetapan cabang olahraga yang akan dipertandingkan serta kesiapan prasarana dan sarana pelaksanaan, penetapan cabang olahraga yang prospektif untuk menjadi fokus pembinaan namun tidak mengabaikan cabang olahraga yang lain, mekanisme untuk kelancaran koordinasi KONI Sulbar dengan KONI kabupaten maupun dengan para pengurus cabang olahraga, inventarisasi dan pemetaan potensi atlet dan wasit serta prestasi para atlet di berbagai tingkatan pembinaan untuk pendayagunaan potensi dalam rangka meningkatkan prestasi olahraga Sulbar, metode untuk menumbuhkan semangat para atlet berprestasi atau atlet potensial di Sulbar agar tidak mudah terpengaruh membela daerah lain sebagai pemain bayaran, dan pemetaan stakeholder yang diharap berperan atau berkontribusi mendukung pembinaan olahraga di Sulbar, terutama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), atau swasta dengan pendayagunaan dana bantuan sosial.

Share post:

BERITA

Berita Terkait
Related

Junjung Tinggi Asas ‘Fair Play’ !

MAMUJU, KONI SULBAR - Ratusan peserta terlibat dalam Kejuaraan...

PTMSI Sulbar Laksanakan Musprovlub: KONI Tekankan Legitimasi Organisasi, Andi Rafiudin Resmi Pimpin PTMSI Sulbar

Sekretaris Umum KONI Sulawesi Barat, Suratmin Amir. MAMUJU, KONI SULBAR...

Pembukaan Kejurnas Catur ke-50 Mamuju

Mewakili Ketua KONI Sulbar Syamsul Samad, Wakil Sekretaris KONI...

Kontingen Sulbar Siap Berjuang di POPNAS XVII dan PEPARPENAS XI Jakarta 2025

Pelepasan Kontingen Sulbar yang akan bertanding di POPNAS XVII...