Minggu, 11 Januari 2026

Rapat Pleno KONI Sulbar, ABM: Cukup Bahas Kegiatan yang Realistis Saja

TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Barat (Sulbar), Ali Baal Masdar, memimpin rapat pleno kepengurusan di Gedung PKK Sulbar Jl Abdul Malik Pattana Endeng, Kecamatan Simboro, Mamuju, Sulbar, Rabu (19/1/2022).

Rapat pleno tersebut dihadiri para pengurus inti Koni Sulbar dan para anggota secara virtual.

Ali Baal menekankan, rapat pleno tersebut cukup membahas kegiatan sifatnya realistis.

“Kita bahas realistis saja seperti buat kantor dan seterusnya. Jangan buat yang tidak bisa dijangkau,” kata Ali Baal, saat memberikan sambutan, Rabu (19/1/2022).

Termasuk kata dia, program pengembangan atlet di Sulbar. Peningkatan latihan agar menjadi prioritas.

“Atlet kita harus dibina terutama yang paling prioritas dan disukai masyarakat kita di Sulbar,” ujar mantan Bupati Polman dua periode itu.

Karena itu, Gubernur Sulbar tersebut berharap semua cabang olahraga agar fokus pembinaan dan peningkatan kemampuan atlet

Termasuk, para pengurus KONI Sulbar ikut memberikan sumbangsi agar olahraga menjadi perhatian prioritas.

“Cabor unggulan kita harus dipersiapkan lebih dini, apalagi mempersiapkan diri pada Pekan Olahraga Nasional (PON) di Provinsi Aceh,” harapnya.

Dalam pleno tersebut Ali juga menyinggung persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-IV di Kabupaten Mamuju.

Menurutnya, secara logika hampir semua persiapan belum ada di Mamuju sebagai tuan rumah.

“Semua berharap kepada provinsi, tapi kita tetap optimis dalam kebersamaan pelaksanaan Porprov bisa dilaksanakan di Mamuju,” tutur orang nomor satu di Sulbar tersebut.(*)

Share post:

BERITA

Berita Terkait
Related

KONI Sulbar Dorong Pembinaan Karate Berjenjang Melalui Gashuku dan Ujian INKANAS 2025

MAMUJU, KONI SULBAR — Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI)...

Ketua Umum INKANAS Sulbar Tekankan Pembinaan Karakter dan Prestasi dalam Gashuku dan Ujian Kyu 2025

MAMUJU, KONI SULBAR — Ketua Umum Institut Karate-Do Nasional...

KONI Mateng Gelar Musorkab III, Andi Irwan Zainuddin Kembali Terpilih Aklamasi

Mewakili Ketua KONI Sulbar Syamsul Samad, Wakil Ketua I...

Buka Porseni SMK Se-Kabupaten Polman, Ketua KONI Sulbar: Semoga Ada Bisa Kita Lirik Persiapan PON 2028

Ketua Umum KONI Sulbar, Syamsul Samad saat menghadiri sekaligus...